Facebook Page

SELAMAT DATANG DI BLOG SATBRIMOBDA KALTARA

Selasa, 31 Oktober 2017

Iptu Taryono Hadiri Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Jabatan Sekretaris Daerah Kota Tarakan

Tarakan-Bertempat di Gedung Serbaguna Kantor Walikota Tarakan Pasiyanma Batalyon C Pelopor Iptu Taryono menghadiri acara Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kota Tarakan,Selasa(31/10/2017)
Dalam kegiatan ini juga dihadiri oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah(FKPD)kota Tarakan,tokoh agama,tokoh masyarakat,dan tokoh adat Kota Tarakan.Walikota Tarakan Bapak Ir Sofian Raga selain menghadiri kegiatan ini beliau juga bertindak sebagai pengambil Sumpah Pejabat Sekretaris Daerah Kota Tarakan yang baru.
Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi,S.I.K., M.H. saat dikonfirmasi via sambungan telpon oleh tim PID Batalyon C Pelopor menyampaikan,”Kami ucapkan selamat kepada Bapak Sekretaris Daerah Kota Tarakan atas pelantikan dan pengambilan sumpah jabatannya,semoga bisa bekerja secara maksimal dan cepat menyesuaikan dengan lingkungan pekerjaanya,sehingga mempercepat program pembangunan yang telah dicanangkan oleh pemerintah kota Tarakan.”ungkap Dansat Brimob

Kegiatan Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kota Tarakan berjalan dengan lancar aman,dan tertib dari awal kegiatan sampai dengan selesai kegiatan tersebut.

Tingkatkan Kemampuan Perorangan,Anggota Brimob Tarakan Rutin Berlatih Beladiri Polri

Tarakan-Sebagai Pasukan Pamungkas Polri Korps Brigade Mobil dituntut untuk selalu siap menghadapi tugas di lapangan,oleh karena itu setiap personil dituntut untuk mahir menguasai Beladiri Polri untuk menghindari serangan dari lawan dengan tujuan untuk melumpuhkan lawan pada saat pelaksanaan tugas dilapangan.
Beladiri Polri adalah kemampuan anggota Polri mempertahankan diri dan atau orang lain, dari serangan pihak lain dengan menggunakan teknik-teknik menghindar, menangkis dan bila perlu menyerang balik, baik dengan tangan kosong maupun dengan alat untuk melumpuhkan lawan, guna melindungi, mengayomi, melayani masyarakat serta menegakkan hukum dengan menjunjung tinggi hak asasi manusia.
”selain sebagai bekal untuk melaksanakan tugas dilapangan,Beladiri Polri juga sebagai salah satu persyaratan mutlak yang harus dilaksanakan pada saat pelaksanaan tes UKP(Ujian Kenaikan Pangkat) bagi seluruh personil yang akan dinaikan pangkatnya setingkat lebih tinggi.”ujar Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, S.I.K., M.H.

Kegiatan Beladiri Polri Rutin dilaksanakan setelah pelaksanaan apel pagi oleh Personil Brimob Tarakan diharapkan dengan rutinnya dilaksanakan kegiatan beladiri polri bisa menambah kepercayaan diri anggota saat bertugas dilapangan karena telah memiliki kemampuan beladiri tersebut.

Senin, 30 Oktober 2017

Dansat Brimob Polda Kaltim Kunjungi Mako Kompi 3 Batalyon C Pelopor

Nunukan- Kunjungan kerjan Di Batalyon C Pelopor yang berkedudukan di Provinsi Kalimantan Utara Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi,S.I.K., M.H. menyempatkan untuk berkunjung ke Mako Kompi 3 Batalyon C Pelopor  yang berkedudukan di Kabupaten Nunukan Provinsi Kalimantan Utara,Minggu (29/10/2017)
Dalam kunjungan ini Dansat Brimob Polda Kaltim didampingi oleh Wakil Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim AKBP Noor Hudaya,S.I.K. Komandan Batalyon C Pelopor AKBP Henzly Moningkey,S.I.K., M.Si,Komandan Detasemen Gegana AKBP Febryanto Siagian,S.H. S.I.K., M.Si beserta Ketua Bhayangkari Cabang Satbrimob Polda Kaltim,dan Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Satbrimob Polda Kaltim.
Kombes Pol Mulyadi, S.I.K, M.H juga memberikan arahan kepada personel Brimob Kompi 3 Batalyon C  Pelopor beserta bhayangkari anak ranting Batalyon C Pelopor. Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Berpesan kepada anggota jajarannya di Kompi 3 Batalyon C Pelopor kepada anggota yang sudah berkeluarga beliau  sampaikan untuk selalu menjaga keharmonisan keluarga. Sayangi anak istri karena baik buruknya psikologi anggota dalam bekerja sering berawal dari keluarga.“kami berpesan kepada seluruh anggota yang sudah berkeluarga, sayangi anak istri kalian mereka harta yang paling berharga yang kalian miliki, jika ada masalah segera selesaikan dengan kepala dingin, jangan sampai masalah keluarga dibawa ke pekerjaan, jaga nama baik diri sendiri, keluarga, nama baik satuan, dan institusi Polri,” tambah Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Heri Heryandi,S.I.K., M.H.
Komandan Kompi 3 Batalyon C Pelopor dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kunjungan yang dilaksanakan Bapak Dansat ke Mako Kompi 3 Batalyon C Pelopor. Iptu Awet Santoso selaku Komandan Kompi 3 Batalyon C Pelopor juga menyampaikan situasi dan kondisi yang berada di di Mako Kompi 3 yang berkedudukan di Nunukan. Semoga kedepan pelayanan terhadap masyarakat dan situasi kamtibmas akan selalu dapat kita jaga dengan soliditas antara pimpinan dan pelaksana dilapangan.


Minggu, 29 Oktober 2017

Brigpol Rio Alvian,Crosser Brimob Tarakan Sabet Gelar Juara Brimob Cup Grasstrack & Enduro Race Competition 2017 Season 4 Kelas Sport &Trail PNS,TNI,POLRI

Tarakan – Brigpol Rio Alvian, Crosser Brimob Tarakan ini berhasil juarai Grasstrack Kelas Sport & Trail PNS, TNI, POLRI pada Kejuaraan Provinsi bertajuk Brimob Cup Grasstrack & Enduro Race Competition 2017 Season 4 Kalimantan Utara 2017 yang dilaksanakan di Sirkuit Mako Brimob Batalyon C Pelopor Satbrimobda Kaltim Pasir Putih Kota Tarakan, Minggu, 30 Oktober 2017
Kejuaraan Provinsi Brimob Cup Grasstrack & Enduro Race Competition 2017 Season 4 ini digelar dalam rangka rangkaian kegiatan Hut Brimob Polri yang digelar di sirkuit Mako Brimob Batalyon C Pelopor,event ini diikuti oleh ratusan Crosser dari Provinsi Kalimantan Utara dan Kalimantan Timur. “Kami mempunyai banyak crosser yang mempunyai potensi, Selain crosser dari Brimob Tarakan, masih ada lagi crosser-crosser Brimob dari Nunukan yang sudah pernah menyabet juara di berbagai ajang otomotif baik tingkat daerah maupun tingkat Nasional,” jelas Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol. Mulyadi S.I.K., M.H.

Selain dalam rangka rangkaian kegiatan memperingati Hut Brimob Polri ke 72 kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Brimob Polda Kaltim terhadap potensi pembalap yang ada di wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara untuk bisa menjadi pembalap yang mewakili Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara supaya bisa berlaga di tingkat nasional yang membawa nama harum Provinsi Kalimantan Timur maupun Kalimantan Utara

Jumat, 27 Oktober 2017

Hari ini, Sirkuit Brimob Pasir Putih Siap Gelar Kejurprov Putaran IV Kaltara

TarakanKejuaraan Provinsi (Kejurprov) balap motor yang bertajuk “Brimob Cup Grasstrack & Enduro Race Competition 2017 Season 4” siap digelar di Sirkuit Brimob Pasir Putih Kota Tarakan, Kaltara hari ini, Sabtu, 28 Oktober 2017.
Panitia pelaksana saat ini tengah melakukan berbagai persiapan baik dari segi promosi kejuaraan di seluruh wilayah Kalimantan Utara maupun segi persiapan perbaikan rintangan sirkuit Brimob Pasir Putih.
Sirkuit Brimob Batalyon C Pelopor yang bertempat di Jalan Bhayangkara Pasir Putih Kota Tarakan ini merupakan Markas dari Brimob Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim. Dalam sejarahnya, Sirkuit Brimob dengan luas 2 Hektar ini sering menggelar event-event kejuaraan otomotif baik tingkat daerah maupun tingkat nasional.
“Sirkuit Brimob Pasir Putih ini memang sering menggelar event-event kejuaraan Grasstrack dan Enduro Race baik tingkat daerah maupun tingkat nasional,” Ungkap Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, S.I.K, M.H.
Kombes Mulyadi menambahkan,”saat ini panitia dari IMI Kaltara dibantu oleh anggota Brimob sudah mulai mempersiapkan lintasan di sirkuit guna pelaksanaan kejuaraan pada sabtu dan minggu besok. Yang jelas kita sudah melakukan beberapa persiapan jelang pelaksanaan, beberapa komunitas trail di beberapa daerah juga sudah menanyakan terkait agenda ini karena merupakan agenda rutin ini”
Beberapa pembalap tuan rumah dari B’trac (Brimob Trail Community) direncanakan akan hadir dari berbagai Kompi se-Batalyon C Pelopor.”Pembalap-pembalap Brimob yang tergabung dalam Brimob Trail Community juga akan ikut serta berkompetisi di Kejurprov Seri II nantinya,”ungkap AKBP Henzly Moningkey, S.I.K, M.Si saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon

AKBP Henzly juga menjelaskan bahwasanya dengan menyediakan arena untuk kejuaraan grasstrack dan endure race ini diharapkan dapat membantu pemerintah Provinsi Kalimantan Utara dalam mencari bibit-bibit pembalap yang nantinya bisa dijadikan atlit sebagai perwakilan pemprov Kaltara untuk bersaing di tingkat nasional. (ries/jnb)

Kunjungan Kerja di Kalimantan Utara,Dansat Brimob Sambangi Kompi 4 Batalyon C Pelopor

Malinau-Dalam Kunjungan kerjanya Di Batalyon C Pelopor yang berkedudukan di Provinsi Kalimantan Utara Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi,S.I.K., M.H. menyempatkan untuk berkunjung ke Mako Kompi 4 Batalyon C Pelopor yang berkedudukan di Kabupaten Malinau Provinsi Kalimantan Utara dan kunjungan ini merupakan kunjungannya yang pertama di Kompi 4 Batalyon C Pelopor,Jum’at(27/10/2017)
Dalam kunjungan ini Dansat Brimob Polda Kaltim didampingi oleh Wakil Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim AKBP Noor Hudaya,S.I.K. Komandan Batalyon C Pelopor AKBP Henzly Moningkey,S.I.K., M.Si,Komandan Detasemen Gegana AKBP Febryanto Siagian,S.H. S.I.K., M.Si beserta Ketua Bhayangkari Cabang Satbrimob Polda Kaltim,dan Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Satbrimob Polda Kaltim.
Kombes Pol Mulyadi, S.I.K, M.H juga memberikan arahan kepada personel Brimob Kompi 4 Batalyon C  Pelopor. Dalam arahannya, Dansat Brimob menjelaskan bahwa kita sebagai anggota Brimob harus selalu siap siaga dalam menghadapi tantangan ke depan yang semakin berat, sehingga masing-masing dari anggota Kepolisian Republik Indonesia harus saling bersinergi, harus solid, harus bekerja sama secara internal maupun external untuk bisa melaksanakan tugasnya dengan baik.“Brimob sekarang bukanlah lagi pasukan yang mengandalkan arogansi, sudah tidak jamannya. Brimob jangan malu untuk bersama-sama hadir di tengah masayarakat, membantu Kepolisian tugas umum dan untuk terus bersinergi dengan unsur terkait demi menjaga kamtibmas yang kondusif”, Ucap Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, S.I.K, M.H
Saat tiba di Mako Kompi 4 Batalyon C Pelopor Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim di sambut dengan Tarian Tradisional Kabupaten Malinau yang di tampilkan oleh para penario dari salah satu sanggar seni yang ada di Kabupaten Malinau.




Kamis, 26 Oktober 2017

Tingkatkan Kerukunan Beragama,Brimob Tarakan Laksanakan Karya Bakti di Pure Giri Jagat Nata

Tarakan – Rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut HUT Brimob ke-72 kali ini lebih menggiatkan kegiatan-kegiatan yang mendekatkan Brimob kepada masyarakat. Seperti halnya yang dilakukan oleh personil Staf Den,kompi 2 Batalyon C Pelopor,dan personil Subden 4 Gegana Satbrimob Polda Kaltim bersama Bhayangkari Ranting Batalyon C Pelopor yang melaksanakan giat karya bhakti dengan membersihkan Pure Giri Jagat Nata, Kamis, (26/10/2017).
Nampak terlihat puluhan personel Staf Den,kompi 2 Batalyon C Pelopor,dan personil Subden 4 Gegana Satbrimob Polda Kaltim beserta bhayangkari dengan semangat kebersamaan membersihkan lingkungan Pure Giri Jagat Nata dari kotoran dan rumput. Selain dalam rangka memperingati HUT Ke-72 Korps Brimob Polri, kegiatan ini juga memiliki tujuan antara lain untuk memperkokoh Kebhinekaan dan toleransi antar sesama umat beragama serta membantu memelihara dan memperbaiki fasilitas tempat ibadah yang berada di sekitar pangkalan, terjalinnya rasa persaudaraan, senasib dan sepenanggungan serta kerja sama yang baik antara Polri dan rakyat, yang pada akhirnya timbul rasa Persatuan dan Kesatuan serta cinta tanah air dan bangsa dan terjalinnya hubungan yang harmonis dan akrab antara personil Brimob dengan masyarakat.
“kami ucapkan terima kasih atas kepeduliannya Bapak-bapak Brimob beserta istri akan kebersihan Pure Giri Jagat Nata, kami berharap semoga kebersamaan yang sudah terbina dapat dilanjutkan pada waktu-waktu yang lain dan semoga Brimob tetap terus menjaga dan memupuk kebersamaan ini,” tutur salah satu pengurus Pure Giri Jagat Nata
Komandan Batalyon C Pelopor AKBP Henzly Moningkey, S.I.K., M.Si menyampaikan bahwa,”dengan diadakannya kegiatan karya bakti ini, semoga dapat menjadi contoh bagi masyarakat untuk terus peduli akan kebersihan lingkungan khususnya tempat-tempat ibadah,”

Di tempat terpisah Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, S.I.K., M.H. menejelaskan bahwa,” Kami utamakan fasilitas umum dan tempat ibadah sebagai sasaran lokasi karya bakti dalam rangka HUT Brimob tahun ini, kami harapkan dengan apa yang kita lakukan sedikit banyak dapat bermanfaat bagi masayarakat bersama,” tutur Kombes Pol Mulyadi, S.I.K., M.H.

Maksimalkan Pelayanan Gatur Lalu Lintas,Brimob Tarakan Back Up Sat Lantas Polres Tarakan

Tarakan – Untuk memastikan keamanan Anggota Satlantas Polres Tarakan, tim Patmor Kompi 2 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim terus laksanakan giat back up anggota lalu lintas Polres Tarakan yang melaksanakan gatur lalu lintas guna antisipasi ancaman teroris yang mengancam keselamatan anggota Polri dan mengganggu kenyamanan masyarakat, Kamis, (26/10/2017). 
Dalam pelaksanaannya, anggota Brimob Kompi 2 Batalyon C Pelopor dilengkapi dengan helm, rompi anti peluru, dan senjata. Hal ini dilakukan sebagai upaya pencegahan agar meminimalisir jatuhnya korban dari anggota Kepolisian sekaligus upaya memberikan rasa aman bagi masyarakat sekitar.
Komandan Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim AKBP Henzly Moningkey, S.I.K, M.Si menjelaskan bahwa, “Demi memberikan rasa aman bagi masyarakat serta memastikan keamanan anggota Polri dari ancaman teroris, Brimob akan terus laksanakan giat back up satwil setiap harinya,” jelas AKBP Henzly Moningkey, S.I.K., M.Si

Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, S.I.K, M.H. saat dikonfirmasi secara terpisah menegaskan,”seiring terjadinya ancaman teror yang menyerang terhadap anggota Polri belakangan ini, kami akan terus lakasanakan upaya pencegahan agar tidak ada lagi anggota Polri ataupun masyarakat lain yang menjadi korban,” tegas Kombes Pol Mulyadi, S.I.K., M.H

Rabu, 25 Oktober 2017

Tingkatkan Wawasan Kebangsaan, Iptu Taryono Hadiri Upacara Bendera

Tarakan – Pasiyanma Batalyon C Pelopor Iptu Taryono menghadiri Upacara Bendera Dan Ramah Tamah serta dialog dengan Walikota Tarakan dan Masyarakat Dalam Rangka Upacara Peningkatan Rasa Nasionalisme Dan Wawasan Kebangsaan Bagi Masyarakat di Halaman kantor Kelurahan Pamusian,Kecamatan Tarakan Tengah,kota Tarakan, Kamis (26/10/2017)
Dalam kegiatan Upacara ini yang bertindak  menjadi  Inspektur upacara adalah Komandan Kodim 0907 Kota Tarakan Letkol Inf Pujud Sudarmanto dan dihadiri oleh para unsur FKPD(Forum Koordinasi Pimpinan Daerah)kota Tarakan kegiatan upacara ini berjalan dengan khidmat dan tertib
Setelah pelaksanaan Upacara Bendera, Pasiyanma Batalyon C Pelopor Iptu Taryono mendampingi Walikota Tarakan berdialog dengan masyarakat yang saat itu hadir. Banyak hal yang yang dibicarakan untuk menambah wawasan kebangsaan serta menumbuhkan rasa nasionalisme ,selain diadakan dialog dan diskusi dalam acara ramah tamah ini juga dibagikan door prize yang telah disediakan oleh pemkot Kota Tarakan kepada Masyarakat.
“Wawasan Kebangsaan  penting ditanamkan bagi kita semua karena wawasan kebangsaan berasal dari bahasa Jawa yaitu mawas yang artinya melihat atau memandang, maka secara luas wawasan kebangsaan adalah cara pandang mengenai diri dan tanah airnya sebagai negara kepulauan dan sikap bangsa Indonesia diri dan lingkungannya, dengan mengutamakan persatuan dan kesatuan wilayah dalam penyelenggaraan kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara ,”ungkap Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, S.I.K., M.H.

Wawasan kebangsaan lahir ketika bangsa Indonesia berjuang membebaskan diri dari segala bentuk penjajahan. Diharapkan dengan adanya dialog kebangsaan tersebut dapat menambah wawasan masyarakat untuk lebih mencintai tanah air Indonesia. 

Iptu Taryono Hadiri Rapat Paripurna XXIV


Tarakan-Pasiyanma Batalyon C Pelopor Iptu Taryono,hadir mewakili Komandan Batalyon C Pelopor dalam rapat paripurna XXIV DPRD kota Tarakan Masa Persidangan III Tahun Sidang 2017 di ruang rapat utama DPRD kota Tarakan,Rabu(25/10/2017)
Yang menjadi pembahasan dalam rapat paripurna kali ini adalah mengenai Penandatanganan MoU KUA dan PPAS APBD Perubahan Kota Tarakan Tahun Anggaran 2017.Dalam kegiatan rapat ini juga dihadiri oleh 18  anggota DPRD dari berbagai fraksi,seluruh camat kota Tarakan dan unsur FKPD(Forum Koordinasi Pimpinan Daerah)kota Tarakan.Dalam rapat kali ini tidak ada hambatan berarti untuk mencapai mufakat tujuan bersama,semua fraksi menyetujui tentang hal pembahasan yang telah ditentukan.

Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi,S.I.K., M.H. menambahkan”kita harus bersama-sama mengawal pogram pembangunan pemerintah,supaya hasil yang dicapai dapat dirasakan bagi masyarakat semua,”.(heri/jnb)

Sambut Hut Brimob ke 72,Brimob Batalyon C Pelopor Laksanakan Donor Darah


Tarakan-Dalam rangka memperingati Hut Brimob Polri ke 72 tahun 2017,Batalyon C Pelopor terus melaksanaan rangkaian kegiatannya,pada kesempatan kali ini dengan menggandeng Palang Merah Indonesia Kota Tarakan,Brimob Batalyon C Pelopor melaksanakan kegiatan Donor Darah yang dilaksanakan di Aula Mako Brimob Batalyon C Pelopor,Rabu(25/10/2017)
Kegiatan donor darah ini selain diikuti oleh personil Brimob Batalyon C Pelopor juga diikuti oleh Bhayangkari ranting Batalyon C Pelopor dan perwakilan dari satuan TNI yang ada di Kota Tarakan serta Polres Tarakan dengan mengirimkan 5(lima)personil dari masing-masing instansi.
Komandan Batalyon C Pelopor AKBP Henzly Moningkey,S.I.K., M.Si menyampaikan,”semoga dengan didonorkan darah kita ini dapat bermanfaat bagi orang yang membutuhkan khususnya di wilayah kota Tarakan,”
Senada dengan Danyon C Pelopor,Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi,S.I.K., M.H. mengapresiasi kegiatan donor darah ini beliau menyampaikan,” darah sangat bermakna bagi pasien yang memang butuh dalam perawatan, sementara dari pihak keluarganya sendiri terkadang tidak ada. Jadi dengan  adanya kegiatan bakti sosial sepert itu, kebutuhan darah bagi yang memerlukannya dengan segera sudah ada stock ketersediaan,”
Atas terselenggaranya kegiatan ini, Ketua PMI Kota Tarakan memberikan penghargaan setinggi-tingginya serta ucapan terima kasih kepada Komandan Batalyon C Pelopor beserta jajaran Anggota dan Ibu-Ibu Bhayangkari.


Senin, 23 Oktober 2017

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Regu Patmor Kompi 2 Laksanakan Giat Patroli Ke Juata

Tarakan – Regu Patroli kendaraan bermotor Kompi 2 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim menyambangi daerah Juata Laut untuk memastikan keamanan wilayah dari segala bentuk gangguan kamtibmas yang meresahkan warga, Minggu, (23/10/2017).
Tak hanya berkeliling mengelilingi seputaran Kota, Regu Patmor yang di pimpin oleh Brigpol Wagiono ini menyempatkan menyisir tempat-tempat yang dia anggap rawan digunakan tindak pidana seperti sabung ayam. Regu patmor juga menghimbau masyarakat sekitar agar melaporkan segala tindakan yang melanggar hukum kepada pihak kepolisian.
Dalam kesempatan tersebut pula, Danyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim AKBP Henzly Moningkey, SIK, M.Si berharap bahwa, “Kami terus berharap, masyarakat mau membantu tugas kita dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dengan cara jika masayarakat melihat suatu tindak kejahatan cepat laporkan kepada pihak yang berwajib, sehingga kita bisa cepat bergerak dan mencegah tindak kejahatan tersebut meluas,” tutur AKBP Henzly Moningkey, SIK, M.Si.
Sementara itu, Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. saat dikonfirmasi secara terpisah juga menyampaikan bahwa,”saya berharap untuk semua anggota Brimob Satbrimob Polda Kaltim agar bisa mengajak masyarakat untuk bisa bekerja sama dalam hal menjaga ketertiban, kita harus bisa menempatan diri kapan harus tegas dan kapan harus bersikap humanis kepada masyarakat,” tegas Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (ars/jnb)

Sabtu, 21 Oktober 2017

Aksi Damai Masyarakat Dayak Di Mapolres Bulungan Berlangsung Kondusif

Bulungan – Telah dilakasanakan aksi damai oleh masyarakat Dayak keluarga korban pembunuhan Alm Sdr. Arif Marnos di Mapolres Bulungan yang menuntut Pihak Kepolisian Resor Bulungan untuk segera memproses pelaku pembunuhan dengan hukuman yang seberat-beratnya, Sabtu, (21/10/2017). 
Aksi Damai ini digelar karena keluarga korban menduga pihak Kepolisian tidak kunjung memproses hukum tersangka yang bernama Nova Felisa yang menurut mereka adalah sebagai dalang terjadinya pembunuhan. Dengan telah ditahannya Nova Felisa sebagai saksi kunci, mereka juga menuntut Kepolisian Resor Bulungan untuk mencari pelaku-pelaku lain yang terlibat dalam kasus ini.
Kapolres Bulungan AKBP Muhammad Fachry didampingi Danki 1 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim Iptu Maat azhari dan pejabat Polres Bulungan telah menjelaskan situasi yang sebenarnya kepada masyarakat yang menggelar aksi bahwa  saksi utama atas nama nova felisa yang saat ini sudah ditahan dan ditetapkan sebagai tersangka oleh Kapolres Bulungan. Oleh karena itu kasus ini sudah jelas tidak ada alasan bagi polres bulungan untuk menunda-nunda memproses kasus ini dan menangkap pelaku lainnya yang terlibat dalam pembunuhan almarhum arif marnos. Kapolres menambahkan bahwa pihak Kepolisian pasti akan memproses kasus ini, “untuk data segera dilimpahkan ke kejaksaan untuk dapat dituntut ke persidangan dan untuk vonis hukuman bukan kewenangan kepolisian tapi hakim di pengadilan, kepolisian hanya melakukan penyidikan atau membuat terang peristiwa dan menemukan pelakunya untuk dibawa ke persidangan nantinya,” jelas Kapolres.
Sementara itu Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. ditempat terpisah menjelaskan bahwa,”saya berharap kepada masyarakat agar dapat mempercayakan kasus ini kepada pihak kepolisian, kita bekerja secara prosfesinoal segalanya pasti sesuai prosedur jadi diharapkan masyarakat untuk tetap tenang,” jelas  Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H.

Mendengar jawaban dari Kapolres Bulungan, masa dapat menerima dan mempercayakan semua kepada Kepolisian. Massa kembali ke titik kumpul untuk kembali kedaerah masing-masing. Sesuai yang kita harapkan, aksi damai tersebut berlangsung dengan kondusif. 

Mako Dijadikan Tempat Berkemah, AKP Juli Mantoro Ucapkan Terima Kasih

Malinau – Lapangan sepak bola Mako Kompi 4 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim dipercaya oleh adik-adik Pramuka Saka Bhayangkara Kabupaten Malinau untuk menyelenggarakan acara perkemahan sebagai agenda rutin untuk memupuk rasa cinta tanah air sejak dini, Minggu, 21 November 2017.
Kenapa Mako Kompi 4 Batalyon C Pelopor yang dipilih sebagai tempat berkemah, AKP Asri sebagai Pembina Saka Bhayangkara Kabupaten Malinau menjelaskan bahwa, “selain terjamin keamanannya karena berada dilingkungan Kepolisian, kami sebagai panitia pelaksana berharap dari bapak-bapak Brimob dapat memberikan pengetahuan tentang Kepolisian sebagai motivasi generasi muda kita,” jelas AKP Asri.
Danyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim AKBP Henzly Moningkey, SIK, M.Si melalui Danki 4 AKP Juli Mantoro menjelaskan bahwa,”saya ucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya kepada Pengurus Pramuka Saka Bhayangkara Kabupaten Malinau yang telah mempercayai Mako kompi 4 Pelopor sebagai tempat berlangsung nya acara Kemah, saya berharap kepada peserta agar menjaga ketertiban selama acara perkemahan berlangsung di Kesatrian Brimob Kompi 4,” ujar AKP Juli Mantoro.
Ditempat terpisah, Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. mengatakan bahawa, “Apresiasi yang sangat tinggi patut kita berikan atas kegiatan Perkemahan Pramuka Saka Bhayangkara Kabupaten Malinau sebagai wadah pembentukan mental para pemuda-pemudi untk lebih cinta kepada alam dan menumbuhkan rasa Nasionalisme sejak dini,” jelas Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (Ars/jnb)

Ajak Bhayangkari, Brimob Nunukan Bersihkan Lingkungan Masjid Baiturrahman

Nunukan – Dalam rangka menyambut HUT Brimob ke-72 Personil Brimob Kompi 3 Batalyon C Pelopor melaksanakan giat karya bhakti membersihakan di Masjid Baiturrahman Islamic Center Kabupaten Nunukan di pimpin Aiptu Deny Hidayat. Jum'at (20/10/2017).
Sesuai dengan arahan dari Dansat Brimob Polda Kaltim untuk mengutamakan fasilitas umum dan tempat ibadah sebagai lokasi karya bakti tahun ini, personil kompi 3 menyasar Masjid Baiturrahman Islamic Center Kabupaten Nunukan, yang mana masjid tersebut adalah yang terbesar di Kabupaten Nunukan.
Banyak masyarakat mengapresiasi kegiatan ini. Seperti contohnya Ibu Fatimah, “saya sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh bapak Brimob ini, kegiatan tersebut dapat menjadi contoh nyata bagi kita sebagai masyarakat untuk peduli akan lingkungan temoat ibadah,“ ujar salah satu masyarakat.

Sementara itu, di tempat terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. juga menjelaskan bahwa,” Saya berharap personel Satbrimob Polda Kaltim selalu membina hubungan yang baik dengan masyarakat, jaga selalu persatuan dan kesatuan di seluruh elemen masyarakat,” ujar Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (Ars/jnb)

Puluhan Brimob Malinau Karya Bhakti Bersihkan Pelabuhan Speed

Malinau – Personil Brimob Kompi 4 Batalyon C Pelopor menunjukan kepeduliannya akan pentingnya menjaga kebersihan fasilitas umum. Pada kesempatan ini Brimob Kompi 1 bersama bhayangkari melaksanakan giat karya bhakti di Duyan Pelabuhan Speedboat Kabupaten Malinau, Jumat, (20/10/2017).
Dalam rangka menyambut HUT Brimob ke-72, sesuai dengan arahan dari Dansat Brimob Polda Kaltim untuk mengutamakan fasilitas umum dan tempat ibadah sebagai lokasi karya bakti tahun ini, personil kompi 4 menyasar Pelabuhan Speedboat sebagai sasaran giat karya bhakti.
Masyarakat mengapresiasi kegiatan ini. “saya sangat bangga dengan kegiatan yang dilakukan oleh bapak Brimob ini, kegiatan tersebut dapat menjadi contoh nyata bagi kita sebagai masyarakat untuk peduli akan di lingkungan sekitar fasilitas umum,“ ujar salah satu masyarakat.
Sementara itu, di tempat terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. juga menejelaskan bahwa,”berikan contoh nyata kepada masyarakat, ajak masyarakat untuk selalu menjaga fasilitas umum yang sudah diberikan pemerintah, mari kita jaga bersama-sama,” ujar Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (Ars/jnb)

Kamis, 19 Oktober 2017

Karya Bhakti Di Lingkungan Masjid, Personil Kompi 1 Tunjukan Kepedulian Akan Kebersihan


Bulungan – Personil Brimob Kompi 1 Batalyon C Pelopor menunjukan kepeduliannya akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan tempat ibadah disekitar kita. Pada kesempatan ini Brimob Kompi 1 bersama-sama melaksanakan giat karya bhakti di masjid Ar Ridho dipimpin Bripka Henru Jikson, Kamis, (19/10/2017).
Dalam rangka menyambut HUT Brimob ke-72, sesuai dengan arahan dari Dansat Brimob Polda Kaltim untuk mengutamakan fasilitas sosial dan tempat ibadah sebagai lokasi karya bakti tahun ini, personil kompi 1 menyasar Masjid Ar Ridho sebagai sasaran giat karya bhakti. Banyak masyarakat yang mengapresiasi kegiatan ini. “saya sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh bapak Brimob ini, sebagai aparat penegak hukum, kegiatan tersebut dapat menjadi contoh nyata bagi kita sebagai masyarakat untuk peduli akan lingkungan tempat ibadah, itu pesan yang saya dapat dari kegiatan bapak brimob ini,“ ujar salah satu masyarakat.

Sementara itu, di tempat terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. juga menejelaskan bahwa,”tujuan dilaksanakannya latihan ini antara lain untuk memperkokoh Kebhinekaan dan toleransi antar sesama umat beragama serta membantu memelihara dan menjaga kebersihan lingkungan tempat ibadah,” ujar Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (Ars/jnb)

Brimob Kompi 2 Bersama Bhayangkari Laksanakan Karya Bhakti Di Masjid

Tarakan – Rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut HUT Brimob ke-72 kali ini lebih menggiatkan kegiatan-kegiatan yang mendekatkan Brimob kepada masyarakat. Seperti halnya yang dilakukan oleh personil kompi 2 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim yang melaksanakan giat karya bhakti dengan membersihkan masjid surau gadang, Kamis, (19/10/2017).
Dibawah pimpinan Iptu Ngatno Karyanto,  terlihat puluhan personel kompi 2 beserta bhayangkari dengan semangat kebersamaan serta peralatan yang ada membersihkan lingkungan masjid dari kotoran dan rumput. Selain dalam rangka memperingati HUT  Ke-72 Korps Brimob Polri, kegiatan ini juga memiliki tujuan antara lain untuk memperkokoh Kebhinekaan dan toleransi antar sesama umat beragama serta membantu memelihara dan memperbaiki fasilitas tempat ibadah yang berada di sekitar pangkalan, terjalinnya rasa persaudaraan, senasib dan sepenanggungan serta kerja sama yang baik antara Polri dan rakyat, yang pada akhirnya timbul rasa Persatuan dan Kesatuan serta cinta tanah air dan bangsa dan terjalinnya hubungan yang harmonis dan akrab antara personil Brimob dengan masyarakat.
“terima kasih atas kepeduliannya Bapak-bapak Brimob beserta istri akan kebersihan masjid, saya berharap semoga kebersamaan yang sudah terbina dapat dilanjutkan pada waktu-waktu yang lain dan semoga Brimob tetap terus menjaga dan memupuk kebersamaan ini,” ujar salah satu pengurus masjid.
Danyon C Pelopor AKBP Henzly Moningkey, SIK, M.Si melalui Iptu Ngatno menyampaikan bahwa,”dengan diadakannya kegiatan ini, semoga dapat menjadi contoh bagi masyarakat untuk terus peduli akan kebersihan lingkungan khususnya tempat-tempat ibadah,” ujarnya.
Sementara itu, di tempat terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. juga menejelaskan bahwa,” Kita utamakan fasilitas umum dan tempat ibadah sebagai lokasi karya bakti dalam rangka HUT Brimob tahun ini, semoga apa yang kita lakukan sedikit banyak dapat bermanfaat bagi masayarakat luas,” ujar Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (Ars/jnb)

Rabu, 18 Oktober 2017

Hadiri Acara Pisah Sambut Satgas Pamtas RI – Malaysia, Iptu Awet Siap Bantu Amankan Perbatasan

Nunukan – Danki 3 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim, Iptu Awet Santoso menghadiri acara pisah sambut satuan tugas pengamanan perbatasan Indonesia-Malaysia dari Satgas Pamtas Yonif 611/ Awl dibawah pimpinan Letkol Inf Sigid Hengki Purwanto, S.Sos ) kepada Satgas Pamtas Yonif 621/ Mtg dibawah pimpinan Letkol Inf Rio Neswan, SE, Rabu, (19/10/2017).
Acara yang digelar di Gedung Akbar, Kabupaten Nunukan Provinsi Kalimantan Utara dihadiri oleh Bupati Nnk Ibu Hj. Asmin Laura Hafid SE MM, Wakil Ketua DPRD Nnk Ibu Hj. Leppa Hafid, Dandim 0911/Nnk Letkol Kav Valian Wicaksono Magdi S.Sos, Danlanal Nunukan Letkol Laut (P) Ari Aryono, SE, Dansatgas Pamtas Yonif 611/Awl Letkol Inf Sigit Hengky Purwanto, S. Sos, Dansatgas Pamtas Yonif 621/Mtg  Letkol Inf Rio Neswan, SE, Wakapolres Nnk Kompol Muhtar Rizal, Dansub Denpom Nnk Kapten Cpm Agung, Danki Satgas Mar Ambalat XXII Kapten Mar Verdi Jang Haryanto, Danki Brimob Nnk Iptu Awet S. Kajari Nnk  Bpk Made Sudiatmika SH, Kepala Imigrasi Nnk Bpk Ferry, Kepala Pengadilan Nnk Bpk Nasrullah SH, Kepala BC Nnk Bpk Solafudin , Unsur FKPD, Tokoh agama, Tokoh adat, Tokoh masyarakat Kbupaten Nunukan, beserta tamu undangan.

Sementara itu, di tempat terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. juga menejelaskan bahwa,” Kami ucapkan terima kasih kepada Satgas Pamtas 611/Awl yang telah melaksanakan tugasnya di Kabupaten Nunukan dengan baik, Kami juga mengharapkan kepada Satgas Pamtas yang baru semoga kami dapat bersenergi, saling membantu dalam mengamankan perbatasan,” ujar Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (Ars/jnb)

Iptu Maat Azhari Giatkan Latihan Fisik Dengan Anggota


Tanjung Selor – Danki 1 Batalyon C Pelopor Iptu Maat Azhari melatih dan menggiatkan olahraga fisik untuk menjaga stamina serta kebugaran anggotanya dalam kesiapan pelaksanakan tugas yang akan datang demi terciptanya keamanan ketertiban di masyarakat.
Sebagai pasukan elit Polri, sudah menjadi suatu keharusan untuk selalu menjaga kebuagaran tubuh. Seperti yang sudah kita ketahui, tugas fungsi anggota Brimob distruktur organisasi Kepolisian Republik Indonesia sendiri adalah menangani kejatahan berintensitas tinggi, jadi Brimob harus dituntut siap siaga untuk memback-up satuan wilayah agar selalu tercipta situasi yang kondusif.
Danyon C Pelopor AKBP Henzly Moningkey, SIK, M.Si melalui Danki 1 Iptu Maat Azhari mengatakan bahwa, “Latihan fisik ini akan terus kita lakasanakan, agar bentuk tubuh kita tetap selalu propsional, dan kebugaran kita juga akan terus terjaga,” kata Iptu Maat.
Sementara itu, di tempat terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. juga menejelaskan bahwa,”sabagai anggota Brimob sudah sepantasnya kita untuk terus menjaga stamina, karena tantangan tugas kita kedepan akan terus meningkat, jadi kita harus siap mental, siap fisik, dan siap operasional,” ujar Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (Ars/jnb)

Aksi Personil Brimob Tarakan Unjuk Kebolehan Bermain Tenis Meja

Tarakan – Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim menggelar serangkaian acara untuk menyambut HUT Korps Brimob Polri ke-72 yang jatuh pada tanggal 14 November 2017 mendatang. Serangkaian acara tersebut diantaranya adalah lomba tenis meja yang digelar di Mako Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim Tarakan pada hari Selasa dan Rabu tanggal 17 & 18 Oktober 2017.
Lomba tenis meja antar personil Brimob ini berlangsung sangat seru. Ada dua kategori yang dilombakan yakni kategori tunggal dan ganda. Di kategori tunggal, Aipda Jainul Imron bertemu dengan Bharatu Ahmad Rifai dipartai final. Dan juara 1 dalam kategori tunggal ini berhasil dimenangkan Aipda Jainul Imron. Sedangkan dalam kategori ganda, partai puncak mempertemukan antara Brigpol Agus Priyanto yang berpasangan dengan Bharatu Ahmad Rifa’i melawan Iptu Taryono yang berpasangan dengan Brigpol Martinus Lessnusa dan yang berhasil menjadi juara adalah pasangan Brigpol Agus Priyanto/Bharatu Ahmad Rifa’i.
Komandan Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim AKBP Henzly Moningkey, SIK, M.Si menjelaskan bahwa,”disela-sela kegiatan sehari-hari, kami menggelar lomba tenis meja antar personil ini agar dapat menambah keakraban dan kekompakan anggota. Disini dapat kita lihat bahwa Brimob juga punya bakat dalam bidang olahraga,” jelas AKBP Henzly Moningkey, SIK, M.Si.
Sementara itu, di tempat terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. juga menejelaskan bahwa,”dalam rangka menyambut HUT Korps Brimob Polri yang ke-72 yang akan kita laksanakan tanggal 14 November nanti, saya menghimbau ke seluruh jajaran untuk mengisi dengan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat baik untuk anggota maupun untuk masyarakat,” ujar Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (Ars/jnb)

Senin, 16 Oktober 2017

AKP Juli Mantoro Ikuti Tradisi Penjemputan Kapolres Malinau Yang Baru

Malinau – Danki 4 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim AKP Juli Mantoro mengikuti kegiatan penjemputan Kapolres Malinau yang Baru, AKBP Bestari Hamonangan Harahap S.I.K. M.T, di Bandara Kolonel R.A Besing Kabupaten Malinau, Sabtu, 14 Oktober 2017.
Adapun yang hadir dalam penjemputan tersebut, antara lain, Asisten 1 Pemkab. Malinau, Padan Impung, M.SI. MMP, Dandim 0910/Malinau, Kepala Kejaksaan Negeri Kab. Malinau, Ketua Pengadilan Negeri Kab. Malinau, Waka Polres Malinau, Danyon 614/RJP Malinau, Para Kabag, Kasat Jajaran Polres Malinau, Para Kepala Adat Kabupaten Malinau.
Setibanya di Mako Polres Malinau, Kapolres disambut dengan kegiatan Penyambutan Jarmat, Pedang Pora, dan Tarian Adat Dayak Kenyah serta dilanjutkan dengan acara Ramah Tamah bersama Anggota Personel Polres Malinau. Pada pukul 14.00 Wita kegiatan dilanjutkan dengan Upacara Welcome dan Farawell Parade dilapangan Apel Mako Polres Malinau. Setelah dilaksanakannya Upacara Welcome dan Farawell Parade dilanjutkan dengan penyampaian Laporan Satuan Polres Malinau yang bertempat di Ruang Rupatama Polres Malinau. Pada kesempatan tersebut pula dilaksanakan acara pisah sambut Kapolres Malinau yang lama AKBP Wiwin Firta Y.A.P S.I.K Ke pejabat yang baru AKBP Bestari Hamonangan Harahap S.I.K. M.T.
Sementara itu, di tempat terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H menjelaskan bahwa, “terima kasih atas kerja samanya kepada Kapolres lama dan selamat datang kepada Kapolres Malinau yang baru semoga dapat terus saling bekerja sama untuk melayani serta melindungi masyarakat,” tegas  Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (ars/jnb)

Minggu, 15 Oktober 2017

Iptu Awet Santoso Bersama Tim Supervisi Polres Nunukan Cek Kesiapan Pelaksanaan dan Pengamanan Pilkades

Nunukan - Dalam rangka mengecek kesiapan pelaksanaan dan pengamanan pilkades yang akan dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 18 Oktober 2017 mendatang, tim supervisi Polres Nunukan mendatangi wilayah hukum Polsek Sebatik Timur yang meliputi Kecamatan Sebatik Induk, Kecamatan Sebatik Timur dan Kecamatan Sebatik Utara untuk meninjau kesiapan pelaksanaan Pilkades di daerah tersebut, Minggu, (15/10/2017).
Adapun nama-nama tim supervisi adalah sebagai berikut, Kompol Rizal Muchtar, S.I.K (Wakapolres Nunukan / Ketua Tim Supervisi), Kompol Untung Mulyono (Kabag Ops Polres Nunukan), AKP Beny Catur Waluyo (Kasat Intelkam Polres Nunukan), AKP Ali Suhadak (Kasat Reskrim Polres Nunukan), AKP Susilo (Kasat Sabhara Polres Nunukan), AKP Abu Sangit (Kasat Lantas Polres Nunukan), AKP Marsunu (Kasat Pol Air Polres Nunukan), Iptu Awet Santoso (Danki Brimob Den C Nunukan), Iptu Edi Purnoto (Kasi Propam Polres Nunukan). Turut mendampingi tim supervisi adalah AKP Oman Purnama (Kapolsek Sebatik Timur), Ipda A. Dalimunthe (Kanit Lantas Polsek Sebatik Timur), Iptu Joko (Kanit Reskrim Polsek Sebatik Barat).
Tim supervisi menemui beberapa calon kades yang berada dibeberapa tempat di daerah sebatik untuk menghimbau agar dapat bekerjasama mensukseskan jalannya Pilkades. Tim supervisi juga mengingatkan agar saling menjaga kerukunan dan tertib dalam melakasanakan pemilihan nantinya.

Sementara itu, di tempat terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H juga mengingatkan masyarakat bahwa, “dalam pelakasanaan pilkades yang akan dilakasankan di daerah Nunukan nanti, saya harap tertib pelaksanaannya, setiap calon harus siap untuk menang maupun kalah, saya harap kita dapat bekerja sama untuk saling menjaga ketertiban,” tegas  Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (ars/jnb)

Brigpol Hendro Berikan Penjelasan Tentang Brimob Kepada Saka Bhayangkara

Malinau – Disela-sela kegiatan rutin harian, Mako Brimob Kompi 4 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim mendapat kunjungan dari Saka Bhayangkara Kabupaten Malinau, Minggu (15/10/2017).
Bertempat di lapangan sepak bola Kompi 4 Pelopor, para adik-adik Saka Bhayangkara mendapat penjelasan dari Brigpol Hendro Listyohadi tentang semua hal yang mengenai Korps Brimob Polri mulai dari Seragam, Tugas pokok dan fungsi Brimob di Kepolisian Republik Indonesia, selain itu anggota juga menjelaskan sejarah lahirnya atau awal terbentuk Brimob Polri di Indonesia. Selanjutnya setelah mendapat penjelasan tentang Korps Brimob, para adik-adik Saka Bhayangkara melaksanakan kegiatan Outbond
Danyon C Pelopor AKBP Henzly Moningkey, SIK, M.Si melaui Danki 4 AKP Juli Mantoro kepada Tim PID Kompi 4 menjelaskan bahwa, "kami senang mendapat kunjungan dari adik-adik saka bhayangkara kabupaten Malinau, disamping bersenang-senang kegiatan ini juga bisa menambah ilmu tentang Brimob Polri, dan juga dapat menambah motivasi adik-adik agar lebih giat lagi dalam belajar serta meraih cita-cita," jelasnya.
Sementara itu, di tempat terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H juga mengapresiasi kegiatan tersebut. Beliau menjelaskan bahwa, “Sudah menjadi tugas kita sebagai Anggota Polri dan khususnya orang tua untuk terus menanamkan semangat belajar dalam meraih cita-cita kepada generasi muda, karena di tangan generasi muda ini lah masa depan bangsa ditentukan, jika kita dapat mendidik generasi muda ini dengan baik, niscaya akan tumbuh jiwa-jiwa pemimpin masa depan untuk NKRI yang semakin maju,” tegas  Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (ars/jnb

Jumat, 13 Oktober 2017

Brimob Nunukan Karya Bhakti Bersihkan Alun-Alun Dwikora Bersama Bhayangkari

Nunukan – Dalam rangka menyambut hari jadi Korps Brimob Polri yang ke-72, personil Brimob Kompi 3 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim bersama bhayangkari melaksanakan kegiatan karya bhakti dengan membersihkan lingkungan di sekitar alun-alun Dwikora Kabupaten Nunukan, Jumat, (13/10/2017).
Dibawah pimpinan langsung Danki 3 Batalyon C Pelopor Iptu Awet Santoso, personil Brimob Nunukan bersama-sama bhayangkari tampak dengan semangat membersihkan area di sekitar alun-alun Dwikora Kabupaten Nunukan Kabupaten Nunukan. Banyak masyarakat mengapresiasi kegiatan tersebut, "saya mendukung kegiatan ini, brimob melaksanakan karya bhakti bersih-bersih alun-alun yang mana bisa memberikan contoh kepada masyarakat untuk hidup bersih dan sehat" tutur salah satu warga Nunukan.

Sementara itu, saat ditemui secara terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H juga menyampaikan bahwa, “ Terus galakkan hidup bersih di masyarakat, berikan contoh nyata kepada masyarakat akan pentingnya kebersihan lingkungan, tanamkan semangat cinta tanah air pada diri sendiri lalu tularkan pada orang lain,” tegas Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H, (ars/jnb)

Brimob Malinau Peduli Kebersihan Lingkungan

Malinau – Dalam rangka mengisi kegiatan untuk menyambut HUT Brimob ke 72 tahun 2017, 34 Personil Subden 4 Pelopor dan Bhayangkari Anak Ranting Subden 4 Pelopor mengadakan kegiatan Karya Bhakti  di Jalan Duyan Terminal Kabupaten Malinau, Jumat, 13 Oktober 2017
Dibawah pimpinan langsung Danki 4 Batalyon C Pelopor AKP Juli Mantoro, personil Brimob Malinau bersama-sama bhayangkari tampak membersihkan terminal yang ada di Kabupaten Malinau. Banyak pengunjung terminal dan masyarakat mengapresiasi kegiatan tersebut, "saya mendukung kegiatan ini, bapak-bapak brimob melaksanakan karya bhakti bersih-bersih terminal yang mana bisa memberikan contoh kepada masyarakat untuk hidup bersih dan sehat" tutur Salim salah satu pengunjung terminal.
Secara terpisah, Kasubden 4 Pelopor AKP Juli Mantoro kepada Tim PID Subden 4, "kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun dalam rangka memperingati HUT Brimob, juga untuk sarana POLRI khususnya Brimob Subden 4 agar selalu dekat dengan masyarakat serta mendengar aspirasi masyarakat langsung".
Sementara itu, saat ditemui secara terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H juga menyampaikan bahwa, “berikan contoh nyata kepada masyarakat akan pentingnya kebersihan lingkungan, tanamkan semangat cinta tanah air pada diri sendiri lalu tularkan pada orang lain,” tegas Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H, (ndra/ars/jnb)

Peringati HUT Kabupaten Nunukan yang ke-18, Brimob Laksanakan Upacara di Kantor Bupati

Nunukan – 1 Pleton Brimob Kompi 3 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim yang dipimpin oleh Danki 3 Iptu Awet Santoso mengikuiti upacara peringatan HUT Kabupaten Nunukan yang ke-18 di Halaman Kantor Bupati Nunukan Jalan Ujang Dewa Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, Kamis, (12/10/2017).
Dengan mengangkat tema "Membangun Kabupaten Nunukan Adil Untuk Semua",  Upacara dipimpin oleh Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid,  SE , dan yang bertindak sebagai Komandan Upacara adalah Sarlina,  S.  Hut. Adapun Pasukan upacara adalah sebagai berikut, 1 Pleton Pamtas, 1 Pleton Kodim 0911/Nnk, 1 Pleton Lanal Nunukan, 1 Pleton Brimob Nunukan, 1 Pleton Polres Nunukan, 1 Pleton Sat Pol PP Nunukan, 1 Pleton Bea Cukai Nunukan, 1 Pleton Dishub Nunukan, 1 Pleton Basarnas Nunukan, 6 Pleton Gabungan PNS dan Honorer yang berada di Wil. Kab.  Nunukan, 6 Pleton Gabungan Pelajar Nunukan.
Sementara itu, saat ditemui secara terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H juga menyampaikan bahwa, “Selamat merayakan hari jadinya yang ke 18 untuk Kabupaten Nunukan, sebagai gerbang ujung negeri yang berbatasan langsung dengan Negara Malaysia, semoga Nunukan dapat menjadi lebih baik sebagai cerminan bangsa Indonesia,” tegas Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H, (ars/jnb)

Danki 3 Nunukan Hadiri Upacara Penyambutan Satgas Pamtas Yonif 621

Nunukan - Bertempat di Pelabuhan Tunon Taka  Kabupaten Nunukan Provinsi Kaltara telah di laksanakan Upacara Penyambutan Satgas Pamtas RI - Malaysia 621/Mtg yang Dipimpin Danyonif 621/Mtg Letkol Inf Rio Neswan, SE  dengan Prajurit 350 orang.
Bertindak selaku Irup Bupati Nnk Ibu Hj. Asmin Laura Hafid, upacara tersebut juga dihadiri oleh Danki 3 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim Iptu Awet Santoso. Selain dari Brimob, turut hadir pula Wakil Ketua DPRD Ibu Hj. Leppa Hafid, Staf Ahli Pemda Nnk Bpk Petrus K, Dandim 0911/Nnk Letkol Kav. Valian Wicaksono Beserta Ibu, Dansatgas Pamtas 611/Awl Letkol Inf Sigit Hengki P, Danlanal Nnk Letkol Laut (P) Ari Ariyono, S.E, beserta Ibu, Wakapolres Nnk Kompol M. Rizal Muhtar, KaPN Nnk Bpk Nasrullah, Kadiskominfo Nnk Bpk Dian K, KaBea Cukai Nnk Bpk Solafudin, Kapolsek KSKP Nnk AKP Berlin, Ibu - ibu Persit Candra Kirana Nnk, Ibu - ibu Jala Senatri Lanal Nnk.
Danyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim AKBP Henzly Moningkey, SIK, M.Si melalui Danki 3 Pelopor Iptu Awet Santoso menyampaikan bahwa, “dengan pergantian satgas pamtas yg baru dapat bersinergi dengan Anggota Kompi 3 Batalyon C Pelopor seperti dengan satgas pamtas sebelumnya,” jelasnya.

Sementara itu, saat ditemui secara terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H juga menyampaikan bahwa, “selamat datang Satgas  Pamtas Yonif 621 dibawah pimpinan Danyonif 621/Mtg Letkol Inf Rio Neswan, SE, semoga terus dapat bersinergi, jalin komunikasi yang baik, dan mari bersama-sama menjaga keutuhan NKRI,” tegas Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H, (ars/jnb)

Kamis, 12 Oktober 2017

Brimob Kompi 1 Batalyon C Pelopor Laksanakan Karya Bhakti di Gereja GKII Jelarai

Bulungan – Dalam rangka menyambut HUT Korps Brimob Polri yang ke-72, Personil Kompi 1 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim melaksanakan giat karya bhakti dengan  membersihkan Gereja GKII Jelarai Tanjung Selor, Kamis, (12/10/2017).
Di bawah pimpinan Brigpol James Salawaney, puluhan personil Kompi 1 bahu-membahu saling bekerja sama untuk membersihkan salah satu Gereja terbesar di Kabupaten Bulungan ini. Selain untuk mengisi kegiatan dalam rangka menyambut HUT Korps Brimob Polri ke-72, kegiatan ini juga untuk memupuk rasa toleransi antar umat beragama demi menjaga keutuhan NKRI.
Ditempat terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H menjelaskan bahwa, “kegiatan karya bhakti di tempat ibadah saya rasa penting sekaligus memberikan himbauan kepada masyarakat bahwa di Polri yang terdiri dari berbagai macam suku, ras, dan Agama masih bisa kompak dan saling bertoleransi meskipun berbeda agama, diharapkan masyarakat juga dapat terus menumbuhkan rasa cinta tanah air tanpa harus memandang perbedaan sebagai penghalang,” ujar  Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (ars/jnb)

Rabu, 11 Oktober 2017

Peduli Lingkungan, Puluhan Brimob Di Tarakan Bersihkan Pantai Amal

Tarakan – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Korps Brimob Polri yang Ke-72, anggota staf den, Kompi 2, dan subden 4 Gegana beserta bhayangkari melaksanakan giat karya bhakti dengan membersihkan Pantai Amal, Kamis, (12/10/2017).
Pantai amal merupakan tempat wisata yanng paling digemari di Kota Tarakan, namun kurangnya kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan, membuat keadaan pantai kurang terjada. Sehingga Brimob Tarakan mempunyai inisiatif untuk membersihkan sampah-sampah ada di sekitar PantaI Amal.
Komandan Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim AKBP Henzly Moningkey, SIK, M.Si mengungkapkan bahwa, “Dalam rangkaian kegiatan HUT Brimob Polri yang ke-72 ini kami akan mengintensifkan kegiatan yang bermanfaat untuk masyarakat, seperti kegiatan kebersihan Pantai Amal yang telah kami laksanakan, semoga apa yang kita laksanakan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat banyak,” ujar AKBP Henzly Moningkey, SIK, M.Si.
Selain dalam rangka memperingati HUT  Ke-72 Korps Brimob Polri, kegiatan ini juga memiliki tujuan antara lain untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat agar terbiasa menjaga kebersihan lingkungan sekitar, sehingga tempat-tempat wisata di Tarakan tetap terjaga kebersihannya.
Sementara itu, Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H saat dikonfirmasi secara terpisah menjelaskan bahwa, ”kita utamakan fasilitas umum serta tempat-tempat ibadah yang menjadi sasaran karya bhakti kali ini, sebagai wujud kepedulian Polri terhadap lingkungan sekitar, kegiatan ini semoga dapat menjadi contoh yang baik kepada masyarakat,” kata Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (ars/jnb)

Patmor Brimob Back Up Giat Satlantas Polres Nunukan

Nunukan – Regu patroli Kompi 3 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim laksanakan back up anggota lalu lintas Polres Nunukan yang melaksanakan giat gatur lalin di Jalan TVRI simpang 3 sekitar alun-alun, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, Selasa, (10/10/2017).  
Personil Brimob Kompi 3 Batalyon C Pelopor yang melaksanakan giat back up satlantas ini dilengkapi dengan helm, rompi anti peluru, dan senjata. Hal ini dilakukan sebagai upaya pencegahan agar meminimalisir jatuhnya korban dari anggota Kepolisian sekaligus upaya memberikan rasa aman bagi masyarakat sekitar. 
Sementara itu, Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. menegaskan,”pengamanan tehadap diri sendiri dan seluruh masyarakat menjadi prioritas kami sebagai anggota Polri, ancaman-ancaman dari pihak yang tidak bertanggung jawab akan kami antisipasi, kita cegah, dan kita akan berusaha untuk meniadakan segala bentuk gangguan yang mengancam keutuhan NKRI” tegas Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (ars/jnb)

Amankan Aksi Unras, 1 SSK Brimob Bersiaga di Kantor Bupati Bulungan

Bulungan – 1 SSK Brimob Kompi 1 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim bersiaga di kantor Bupati guna mengamankan aksi unjuk rasa oleh Aliansi Gerakan Desa Menggugat yang melaksanakan aksinya di depan kantor Bupati Kabupaten Bulungan jalan Jelarai Raya Kecamatan Tanjung Selor Hilir, Minggu, 08 Oktober 2017.
Titik kumpul awal massa dilapangan Agatis kabupaten Bulungan yang selanjutnya menuju Kantor Bupati Kabupaten Bulungan. Setiba di kantor Bupati, massa dari Aliansi Desa Menggugat langsung melaksanakan orasi meminta Bapak Bupati H. Sudjati hadir untuk mendengarkan dan menanggapi aspirasi dari Pengunjuk rasa. Bupati Bulungan menerima massa untuk masuk kehalaman kantor Bupati Bulungan dan selanjutnya perwakilan dari aliansi diberikan waktu dan tempat untuk menyampaikan Anspirasi.
Setelah dilaksanakan perundingan antara pemerintah dan Aliansi Gerakan Desa Menggugat dengan beberapa hasil rapat yang sudah disepakati seperti Pemerintah akan mendukung kebijakan tentang pemanfaatan ruang sepanjang DAS Kayan, 500 meter dari tepi sungai, 500 meter dari tepi jalan umum jika belum ada ijin lokasi berada didalamnya sebagai kawasan bebas perijinan untuk diakomodir dalam perubahan perda RT/RW dan beberapa hasil notulen lainya, selanjutnya massa kembali ke titik awal untuk membubarkan diri. Selama kegiatan berlangsung situasi berjalan aman dan tertib.
Saat di konfirmasi secara terpisah, Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. menjelaskan bahwa, “masyarakat berhak menyampaikan segala aspirasinya kepada Pemerintah namun saya berharap dalam menyampaikan aspirasinya tidak mengganggu kepentingan umum dan perhatikan juga aturan-aturan dalam menyampaikan aspirasi, pada intinya kami dari Kepolisian akan selalu siap mengamankan jalanya aksi dari masyarakat,” jelas Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (ars/jnb)

Senin, 09 Oktober 2017

Brimob Kompi 2 Laksanakan Patroli Di Kelurahan Karang Balik

Tarakan - Antisipasi tindak pidana kejahatan yang meresahkan masyarakat Kota Tarakan, Brimob Kompi 2 Batalyon C Pelopor yang dipimpin oleh Brigpol Wagiono melaksanakan patroli bermotor sebagai tindakan preventif yang dilakukan oleh Kepolisian.
Dalam melaksanakan patroli bermotor, Personil Brimob Brimob Kompi 2 Batalyon C Pelopor yang dilengkapi dengan helm, body vest (rompi anti peluru), dan senjata lengkap menyambangi masyarakat untuk memberikan pesan-pesan kamtibmas dan memastikan kemanan kota Tarakan. 
Warga masyarakat kota Tarakan mengapresiasi kegiatan patroli bermotor yang dilakukan oleh personil Kompi 2 Batalyon C Pelopor ini, mereka mengucapkan terima kasih  atas apa yang sudah dilakukan oleh pihak Kepolisian untuk menjaga kondusifitas di wilayah Kota Tarakan.
Komandan Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim AKBP Henzly Moningkey, SIK, M.Si menjelaskan bahwa, “kita akan terus laksanakan giat pencegahan hal-hal yang tidak di inginkan seperti gangguan kamtibmas, narkoba, dan lain-lain dengan terus melakasnakan patroli baik siang maupun malam hari,” jelas AKBP Henzly Moningkey, SIK, M.Si

Sementara itu, Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H saat dikonfirmasi secara terpisah menegaskan,”kami akan terus menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat yang ada di Kalimantan Utara karena ini sudah menjadi tugas dan tanggung jawab kami pihak Kepolisian untuk terus melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat,” tegas Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (ars/jnb)

Iptu Taryono Hadiri Malam Penutupan Pameran Alutsista TNI di Stadion Datu Adil

Tarakan – Ps. Pasiyanma Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim, Iptu Taryono menghadiri malam penutupan pameran alutsista TNI yang digelar di stadion Datu Adil, Minggu. (08/10/2017) dalam rangka merayakan HUT TNI ynag ke-72.
Kegiatan yang diselenggarakan selama sepekan ini ditutup dengan berbagai macam acara hiburan untuk masyaraklat Kota Tarakan seperti acara musik dan yang lainya. Selain dari Brimob, acara malam penutupan ini juga dihadiri oleh, Walikota Tarakan, Danlantmal, Dansatradar, Danlanud, Wakapolres Tarakan, serta para tokoh masyarakat.
Danyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim AKBP Henzly Moningkey, SIK, M.Si melalui Iptu Taryono menjelaskan bahwa, “semoga kedepan sinergitas TNI-Polri tetap terjaga, karena pondasi kekuatan bangsa ini ada di TNI-Polri,” jelasnya
Sementara itu, saat dikonfirmasi secara terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim, Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. juga menjelaskan bahwa,”kegiatan yang sangat bagus untuk mendekatkan aparat negara dengan masyarakat, dengan kegiatan seperti itu diharapkan kedekatan antara aparat negara dengan masyarakat dapat terus terjaga sehingga kedepan masyarakat dan aparat dapat bersama-sama saling menjaga keutuhan NKRI,” Jelas Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H. (ars/jnb)

Minggu, 08 Oktober 2017

Brimob Bulungan Sampaikan Pesan Kamtibmas Kepada Warga Di Pujasera

Bulungan – Sampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga pengunjung pasar Pujasera, Brimob Kompi 1 Batalyon C Pelopor melaksanakan giat patroli bermotor untuk memastikan kemanan dan ketertiban di daerah Pasar Pujasera, Tanjung Selor, Sabtu, (7/10/2017).  
Regu patmor Kompi 1 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim yang dipimpin oleh Briptu Khoirul Anam laksanakan patroli ke pasar pujasera karena daerah tersebut menjadi pusat keramaian atau berkumpulnya warga tanjung selor untuk menghabiskan malamnya dengan berbelanja kuliner ataupun yang lainya. 
Saat di konfirmasi secara terpisah, Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H berharap bahwa, ”Saya berharap untuk anggota Polri khusunya Brimob agar dapat terus memberikan himbauan-himbauan kepada masyarakat agar tetap menjaga kondusifitas di daerahnya masing-masing,” tegas Kombes Pol Heri Heryandi, SIK. (ars/jnb)

Patmor Brimob Tarakan Himbau Warga Juata Laut Untuk Menjaga Kamtibmas

Tarakan – Dalam upaya menjaga kemanan dan ketertiban masyarakat, Patmor Brimob Tarakan terus himbau masyarakat kota Tarakan untuk menjaga kamtibmas. Pada kesempatan kali ini, regu patmor sampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat Juata Laut, Tarakan, Kalimantan Utara, Sabtu, (7/10/2017).
Regu Patmor menyisir daerah Juata Laut untuk memastikan bahwa daerah tersebut aman dari gangguan pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Regu Patmor Brimob Tarakan juga menemui warga yang sedang berkumpul dan menghimbau warga tersebut untuk saling menjaga kemanan daerahnya. 
Warga masyarakat kota Tarakan mengapresiasi kegiatan patroli bermotor yang dilakukan oleh personil Kompi 2 Batalyon C Pelopor ini, mereka mengucapkan terima kasih  atas apa yang sudah dilakukan oleh pihak Kepolisian untuk menjaga kondusifitas di wilayah Kota Tarakan.
Komandan Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim AKBP Henzly Moningkey, SIK, M.Si menghimbau kepada masyarakat bahwa, “saya menghimbau kepada masyarakat untuk jangan ragu atau takut untuk melaporkan segala tindak kejatahan kepada kepolisian, jika diantara masyarakat melihat atau menemui tindak kejahatan segera laporakan dan kami akan segera tindak lanjuti,” jelas AKBP Henzly Moningkey, SIK, M.Si
Sementara itu, Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Mulyadi, SIK, M.H saat dikonfirmasi secara terpisah menegaskan,” kita akan terus laksanakan giat pencegahan hal-hal yang tidak di inginkan seperti gangguan kamtibmas, narkoba, dan lain-lain dengan terus melakasnakan patroli baik siang maupun malam hari,” tegas Kombes Pol Heri Heryandi, SIK. (ars/jnb)