Tarakan – Dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-71 Polres Tarakan
dan Brimob Batalyon C Pelopor melaksanakan giat anjangsana ke rumah-rumah
purnawiran Polri yang ada di Kota Tarakan, Rabu, (05/07/2017).
Dipimpin langsung oleh Kapolres Tarakan AKBP Dearystone M.H.R
Supit S.I.K yang diikuti oleh Wakapolres Tarakan Kompol Riski Farasandy, S.I.K,
M.I.K dan Wakil Komandan Batalyon C Pelopor AKP Sony Laway, S.I.K beserta
personil Polres Tarakan dan Brimob Batalyon C Pelopor juga turut menyambangi
para purnawiraan Polri sebagai wujud kepedulian dan berbagi kebahagiaan di hari
ulang tahun Bhayangkara ke-71.
Danyon C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim AKBP Henzly
Moningkey, S.I.K M.Si menuturkan, “Dalam rangkaian kunjungannya ke kediaman
purnawirawan Polri, selain memberikan tali asih dan bingkisan, kami juga
mendoakan agar selalu tetap mendapatkan kesehatan dan selalu dalam lindungan
Tuhan YME, tutur AKBP Henzly Moningkey, S.I.K M.Si.
Senada dengan Danyon C Pelopor, saat dikonfirmasi secara
terpisah Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Heri Heryandi, S.I.K, juga
menerangkan, “semoga apa yang kita lakukan untuk senior-senior kita ini dapat
sedikit membantu meringankan beban para purnawirawan dan semoga dapat terus
memupuk rasa persaudaraan diantara kita,” jelas Kombes Pol Heri Heryandi,
S.I.K. (ars/jnb)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar